POLHUKAM

KORAN INFO INDONESIA

Pengamat: Jokowi Jangan Sembunyi di Belakang Luhut

Presiden Jokowi di Istana Bogor, Jawa Barat. (Setpres)
Presiden Jokowi di Istana Bogor, Jawa Barat. (Setpres)


JAKARTA - Koordinator PPKM Darurat Jawa-Bali, Luhut Pandjaitan, telah gagal.

Analis politik dan hukum dari Universitas Nasional Jakarta, Saiful Anam, menanggapi klaim Luhut Pandjaitan bahwa situasi pandemi di Tanah Air semakin terkendali.

Sejak Luhut ditunjuk Presiden Jokowi untuk menjadi Koordinator PPKM Darurat Jawa-Bali pada akhir Juni, penyebaran COVID-19 malah menjadi-jadi.

Kemarin, Satgas Penanganan COVID-19 melaporkan ada 54.517 kasus baru. Sebanyak 17.762 pasien dinyatakan sembuh. Tetapi angka kematian dalam 24 jam nyaris kembali menyentuh seribu jiwa, yaitu 991 kasus.

Di luar data pemerintah, platform berbagi informasi COVID-19, LaporCovid-19, mengungkapkan, per 14 Juli 2021 tercatat ada 557 pasien isolasi mandiri (isoman) yang meninggal dunia. Jawa Barat masih memiliki kasus terbanyak.


Menurut Saiful Anam, Presiden Jokowi harus segera mengganti Luhut dengan orang yang bersimpati pada rakyat, bukan malah selalu memarahi rakyat.

Gaya komunikasi Luhut yang emosional membuat rakyat tidak simpatik. Masyarakat malah makin abai dan merasa tertantang untuk tidak patuh terhadap arahan pemerintah.

Presiden Jokowi semestinya dapat menunjuk orang yang dapat menyentuh hati rakyat, sehingga rakyat dapat dengan sukarela memenuhi apa yang diharapkan oleh pemerintah.

“Saya kira Presiden Jokowi harus terjun langsung menangani ini semua, rakyat lebih simpati orang seperti Jokowi ketimbang Luhut,” kata Saiful.

Dikatakan Saiful, sudah saatnya Presiden Jokowi tampil dan tidak terus bersembunyi di bawah bayang-bayang Luhut. Rakyat sangat ingin penanganan pandemi dipimpin langsung oleh presidennya.

“Presiden Jokowi harus turun langsung agar dapat menarik simpati masyarakat dalam upaya kepatuhan terhadap protokol kesehatan di masa pandemi COVID-19," kata dia.

*Artikel lebih lengkap dapat dibaca di Koran Info Indonesia edisi 15 Juli 2021 dengan judul "Saatnya Jokowi Gantikan Luhut"


Video Terkait:
Ubedilah Badrun Dilaporkan Relawan Jokowi Mania ke Polisi
Editor: