TV

Roy Suryo: Kerumunan Tanggung Jawab Siapa?



JAKARTA - Eks Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo dalam akun Twitter miliknya mengkritik aksi Presiden Jokowi yang membagikan sembako secara spontan di kawasan pintu terminal Grogol.

"Pembagian Bansos dari Presiden sih bagus, meski pendataan masyarakat yang terima perlu dipertanyakan,
kalau "spontan" begini, apa tidak tumpang tindih dengan Mensos?," tulis Roy Suryo di akun media sosialnya, Kamis 12 Agustus 2021.

Roy Suryo juga menyoroti dampak kerumunan yang terjadi saat pembagian bansos dari Jokowi ini. Ia mengungkapkan, terjadinya kerumunan dan berdesakan saat pembagian bansos merupakan hal yang fatal dan perlu pertanggung jawaban jika terjadi dampak penularan Covid-19.

"Terus ini yang fatal, kerumunan dan rakyat berdesakan saat pembagian, tanggung jawab siapa?," tanya Roy Suryo, dengan menambahkan kata 'Ambyar' di akhir cuitannya.

Postingan Roy Suryo ini telah mendapat 895 atensi dan 408 retweet. Dan juga mendapat beragam komentar dari Netizen.


Editor: Andyanto