INFO INDONESIA. JAKARTA - Tiktoker cantik dengan nama akun @Anifahsuryani dalam unggahan video miliknya kembali memberikan kritik terhadap prilaku pemangku kebijakan.
Kali ini sasaran Anifah menyinggung reaksi anggota DPRD DKI Jakarta.
Dalam unggahannya, yang dilihat Info Indonesia, Senin 17 Januari 2022, Anifah mengkritik kelakuan anggota dewan DKI Jakarta yang banyak memprotes kebijakan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. Namun, ketika ada kebijakan kenaikan gaji anggota dewan menjadi 26 miliar malah "dipaksakan".
Sebelumnya, Ketua Komisi A Bidang Pemerintahan DPRD DKI Jakarta Mujiyono menyebut alokasi anggaran belanja gaji dan tunjangan dewan yang naik Rp 26,42 miliar sudah berpedoman pada regulasi.
Regulasi yang dimaksud adalah Pasal 17 ayat 1 Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2017 tentang Hak Keuangan dan Administratif Pimpinan dan Anggota DPRD. Bunyinya agar besaran tunjangan perumahan dewan harus memperhatikan asas kepatutan, kewajaran, dan rasionalitas.
Video Terkait:
#DariPendopo Harus Diakhir
Komentar