POLHUKAM

PEMILU 2024

KPU Targetkan 81 Persen Partisipasi Masyarakat di Pemilu Serentak 2024

Ilustrasi Gedung KPU RI
Ilustrasi Gedung KPU RI


JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menargetkan partisipasi masyarakat di pemilihan umum (Pemilu) Serentak 2024 lebih besar dari pemilu sebelumnya.

"Orientasi kita terhadap target partisipasi 81 persen," kata Anggota KPU RI, August Mellaz dalam diskusi bertajuk 'Media Sosial Untuk Optimalisasi Tingkat Partisipasi Pemilih Milenial' di Media Center KPU, Jakarta, Jumat (25/11/2022).

Untuk mencapai target tersebut, KPU mengadapi beberapa tantangan, salah satunya mengajak pemilih milenial untuk berpartisipasi aktif di hari pencoblosan.

Tantangan tersebut terungkap ketika KPU Provinsi Bali bekerja sama dengan Universitas Udayana untuk melakukan penelitian terkait partisipasi pemilih milenial.

"Jadi ada beberapa data yang menurut saya perlu dicerna dengan baik oleh KPU. Soal bagaimana dia mendapat informasi dengan segala kompleksitasnya," katanya. 


Koordinator Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat KPU RI ini menerangkan, dari hasil penelitian yang dilakukan ditemukan bahwa pemilih dengan kategori generasi Z memiliki perbedaan dalam memperoleh informasi. 

"Ternyata masih ada semacam piramida informasi. Misalnya, generasi Z akan segera mengakses informasi dari medsos," pungkasnya.


Video Terkait:
Ketua KPU Diberhentikan
Editor: Akbar Budi Prasetya