WARNA-WARNI

Sebagian Besar Kota di Indonesia Cerah Berawan

Ilustrasi cuaca cerah berawan. (Akbar Budi Prasetia/Info Indonesia).
Ilustrasi cuaca cerah berawan. (Akbar Budi Prasetia/Info Indonesia).


JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian besar kota di Indonesia cerat berawan. Berdasarkan informasi dari laman BMKG, Denpasar, Gorontalo, Samarinda, Tarakan, Ambon, Ternate, Kupang, Pekanbaru, Mamuju, Makassar, Kendari dan Padang.

 

Sementara itu ada beberapa kota seperti  Jambi, Bandar Lampung, Mataram, Palembang dan Medan diprakirakan akan berawan. Sebagian kota besar lainnya diperkirakan hujan ringan yakni Serang, Bengkulu, Jakarta Pusat, Semarang, Pontianak, Banjarmasin, Palangka Raya, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Jayapura dan Manokwari.

Kemudian, kota besar yang diperkirakan akan mengalami hujan petir yakni Banda Aceh, Yogyakarta dan Surabaya.

Pada malam harinya, BMKG memperkirakan sebagian besar kota di Indonesia berawan yakni Banda Aceh, Denpasar, Serang, Bengkulu, Banjarmasin, Samarinda, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Bandar Lampung, Manokwari, Mamuju dan Makassar.

BMKG juga memperingatkan waspada potensi hujan lebat di sejumlah daerah di antaranya Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, dan berbagai daerah lainnya di Tanah Air.


Editor: Akbar Budi Prasetya