POLHUKAM

PEMILU 2024

Sejak Dilantik 7 September, Pimpinan DKPP 2022-2027 Terima 89 Aduan KEPP

Anggota DKPP RI, Ratna Dewi Petalolo (kiri), Ketua DKPP RI, Heddy Lugito (tengah), Anggota DKPP RI, I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi (kanan). (Akbar Budi Prasetia/Info Indonesia).
Anggota DKPP RI, Ratna Dewi Petalolo (kiri), Ketua DKPP RI, Heddy Lugito (tengah), Anggota DKPP RI, I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi (kanan). (Akbar Budi Prasetia/Info Indonesia).


JAKARTA - Sejak dilantik pada 7 September 2022, Ketua dan Anggota DKPP periode 2022-2027 telah menangani 89 aduan per September hingga Desember 2022.

Hal itu dipaparkan  Ketua DKP, Heddy Lugito saat konferensi pers di Ruang Sidang DKPP, Sabtu (31/12/2022).

“Artinya, kurang lebih 71,5 persen aduan selama 2022 diterima pada empat bulan pertama pimpinan DKPP 2022-2027 bekerja,” katanya.

Heddy menjelaskan, dari 89 aduan itu setidaknya terdapat 20 perkara sudah masuk tahap pelimpahan. Dia merinci, dari total aduan itu sebanyak 14 kali verifikasi administrasi, 7 kali verifikasi materil.

Berdasarkan data tersebut telah menunjukkan bahwa DKPP tidak mengabaikan tugas dan fungsinya sebagai peradilan etik bagi penyelenggara pemilu, sebagaimana diamanatkan Padal 159 ayat (1) Undang-Undang 7/2017.


“Kami memproses aduan yang kami terima secepat mungkin dengan tetap memperhatikan keakuratan dan ketelitian dalam memveirifkasi aduan yang kami terima,” terangnya.

Editor: Akbar Budi Prasetya