POLHUKAM

PEMILU 2024

Sulit Gembosi PAN, Ketokohan Amien Rais di Partai Ummat Jadi Magnet Bidik Ceruk Pemilih

Analis Politik dari Citra Institute, Yusak Farchan. (Dok. Info Indonesia).
Analis Politik dari Citra Institute, Yusak Farchan. (Dok. Info Indonesia).


JAKARTA - Elektabilitas Partai Amanat Nasional (PAN) saat ini berada di zona krisis. Akan tetapi, tidak mudah bagi Partai Ummat untuk menggembosi elektoral partai pimpinan Zulkifli Hasan.

“Bagaimanapun, PAN punya infrastruktur kepartaian yang cukup memadai karena sudah 5 kali ikut Pemilu sejak 1999 dan punya kursi di DPR RI,” kata analis politik dari Citra Institute, Yusak Farchan saat diwawancarai Info Indonesia, Selasa (3/1/2023).

Selain itu, kata Yusak, Partai Ummat memiliki keunggulan dari ketokohan seorang Amien Rais. Yusak mengungkapkan, banyak partai politik masih mengandalkan ketokohan untuk menarik suara.

“Mayoritas parpol di Indonesia masih bergantung pada sentralisme figur atau tokoh. Inilah yang bisa menjadi daya tarik Partai Ummat,” ucapnya.

Yusak menyebut, ketokohan seorang Amien Rais akan sangat mempengaruhi perolehan suara Partai Ummat di Pemilu 2024.


“Ketokohan dan rekam jejak Amien Rais dalam reformasi politik Indonesia paling tidak bisa menjadi magnet dalam membidik ceruk pemilih,” tandasnya.


Video Terkait:
Partai Ummat: Ngabalin Seperti Dukun
Editor: Akbar Budi Prasetya