JAKARTA - Isu reshuffle yang bakal dilakukan Presiden Jokowi sudah didengar Partai Nasdem. Bahkan, partai pimpinan Surya Paloh itu sudah mendapatkan informasi tersebut.
“Di Nasdem ya kabar itu, bukan kabar angin, memang kabar benaran,” kata Ketua DPP Partai Nasdem, Effendi Choirie dalam diskusi bertajuk Golden Tiket Capres PDI-P: Mega ‘Turun Gunung’ di Jakarta, Sabtu (7/1/2023).
Pria yang akrab disapa Gus Choi itu menegasksan bahwa pihaknya tidak akan mempermasalahkan, jika Presiden Jokowi mereshuffle menteri asal Nasdem.
“Bagi Nasdem enggak ada masalah. Kita sudah siap semua, kita diajak siap setiap mengambil keputusan, itu kita sudah memikirkan risikonya, keuntungannya,” jelasnya.
Bahkan, kata dia, Partai Nasdem sudah membahas soal reshuffle ini di internal partai. Gus Choi menambahkan, Nasdem sudah memperhitungkan jika didepak dari kabinet.
“Sudah dihitung, plus minusnya. Jadi enggak ada masalah. Cuma itu tadi saya ingin menegaskan presiden punya hak, pengusung juga punya hak,” tandasnya.
Video Terkait:
Joman Usul Jokowi Tambah Masa Jabatan
Komentar