WARNA-WARNI

Viral, Tiga Anak Perempuan Dikunci di Toilet SPBU Baturaja Karena Mandi

Foto Tangkapan Layar dari Akun TikTok Taba / Irmayani
Foto Tangkapan Layar dari Akun TikTok Taba / Irmayani


SUMSEL - Viral di media sosial tiga orang anak perempuan mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan di salah satu SPBU Baturaja, Sumatera Selatan. Ketiga anak tersebut dikunci oleh salah satu petugas SPBU karena kedapatan mandi di toilet. 

Dari video yang diposting akun TikTok Taba, memperlihatkan dirinya sedang berusaha membuka pintu toilet tempat anaknya dikunci, terdengar juga suara ketiga anak tersebut menangis histeris. Bahkan bagian tengah pintu juga terlihat rusak dan nampak wajah anak yang meminta pertolongan sambil menangis. 

"Ini perlakuan kalian pada anak aku, anak aku dikunci di toilet. Anak ku mandi, dikunci, disikso, " Teriak pria perekam video dengan nada emosi dan kesal. 

Sambil terus berusaha membuka pintu dan menenangkan anaknya, pria tersebut juga merekam beberapa orang yang berada di lokasi serta terlihat petugas yang mengaku telah mengunci ketiga anak itu. 

" Kau yang ngunci anak aku ye, anak aku keno mental ini, "tambahnya.


" Iyo aku yang ngunci, "kata wanita dengan nada tinggi sambil menunjuk-nunjuk. 

Setelah berhasil keluar, ketiga anak tersebut terlihat sangat ketakutan dan coba ditenangkan oleh pihak keluarga. 

Warganet langsung membanjiri kolom komentar meminta untuk melaporkan kejadian kepada polisi, bahkan ke Menteri BUMN Erick Tohir. 

"@Erick Thohir, " Tulis akun Desi Tan. 

"Naah ngapo cak itu. di mano mano di SPBU boleh galo mandi. paling ngisi bae duit kebersihan apo untuk banyu nyo. ngapo jd di korong cak itu, " Kata @ibu wahyu. 

"Buat Laporan Polisi Kalo Cukup Bukti dan Saksi Pak .... 🙏🙏🙏 ....."komentar @Icha_Moomqila_83.

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui pasti kronologi kejadian sebenarnya. 


Video Terkait:
Tiktoker Anifah Kritik Gaji Anggota DPRD DKI Jakarta 26 Miliar
Editor: IRMAYANI