
JAKARTA - Partai Demokrat hingga saat ini masih mematangkan pembentukan koalisi bersama Partai Nasdem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
“Ada beberapa konsensus yang terus dibahas,” jelas Deputi Strategi dan Kebijakan DPP Partai Demokrat, Yan A Harahap saat diwawancarai Info Indonesia, Selasa (17/1/2023).
Yan menyampaikan, pembahasan konsesus itu sangat penting demi keberlangsungan internal koalisi kedepannya. Dalam membangun koalisi itu, kata dia, harus butuh kerja sama yang kuat.
“Sehingga, diharapkan terjadi win-win solution bagi para pihak pada Koalisi Perubahan ini nantinya,” terangnya.
Orang kepercayaan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ini menuturkan, Partai Demokrat, Nasdem dan PKS saling berkomitmen dalam membangun koalisi yang matang.
“Tiba saatnya koalisi ini diumumkan nantinya, benar-benar koalisi yang kuat,” ujarnya.
Diharapkan nantinya, lanjut Yan, Koalisi Perubahan bisa mengantar ketiga partai kepada kemenangan di Pemilu serentak 2024.
“Dapat membawa kemenangan serta dapat menjadi poros alternatif yang membawa perubahan dan perbaikan bagi bangsa ini,” tandasnya.
Video Terkait:
SBY dan AHY Yang Menuduh Presiden Jokowi
Komentar