
JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berencana akan mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) pada Februari 2023.
“Deklarasi mudah-mudahan Februari ini. Saya berharap Februari ini,” kata Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera di Jakarta, Jumat (20/1/2023).
Anggota Komisi II DPR RI ini menegaskan, capres dari Koalisi Perubahan tetap Anies Baswedan. Dia memastikan, mengenai capres PKS tetap Anies Baswedan.
“Capres kan Mas Anies hampir tidak berubah itu,” jelasnya.
Nantinya, kata Mardani, deklarasi Anies Baswedan akan dilakukan tigak partai yang tergabung di dalam Koalisi Perubahan yakni, Demokrat, PKS, dan Nasdem.
“Harapnya tiga (partai) itu. Kami berharap tidak ada deklarasi satu per satu, tapi bersama, karena sudah menunggu,” tandasnya.
Video Terkait:
Tiktoker Anifah Kritik Gaji Anggota DPRD DKI Jakarta 26 Miliar
Komentar